Wakil DPRD Kabupaten Bekasi, Muhamad Nuh menyoroti keberadaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dalam reses yang digelar di Kecamatan Tambun Selatan. Dok: IP/Dirham

BEKASI – Wakil DPRD Kabupaten Bekasi, Muhamad Nuh menyoroti keberadaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dalam reses yang digelar di Kecamatan Tambun Selatan.

Dia menjelaskan pentingnya wadah untuk menampung UMKM agar Pemerintah Daerah mudah dalam pendataan jumlah UMKM.

“UMKM berkumpul, dimana-mana kalau yang berserikat itu kuat,” kata M. Nuh kepada Indonesiaparlemen.com, Sabtu (11/2/2023).

Menurut Nuh, wadah perkumpulan UMKM bisa mempermudah dalam mengklasifikasi jenis UMKM yang ada. Nantinya, kata dia, Pemerintah Daerah akan memberikan pelatihan khusus untuk lebih meningkatkan kemampuan UMKM dari segi kualitas penyajian, pengemasan atau lainnya.

“Karena ini masih intro (awal), langkah pertama dalam waktu dekat akan adakan webinar dengan melibatkan dinas terkait serta para pelaku UMKM di Kabupaten Bekasi,” ucap Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini.

Jurnalis: Dirham