BATAM, INDONESIAPARLEMEN.COM – Kodim 0316/Batam melaksanakan Kegiatan Lomba Melukis bersama Kande OBIG tingkat SLTA Kota Batam yang diselenggarakan di Kantor Makodim 0316/Batam, Seraya Atas, Kecamatan Batu Ampar, Kota Batam, Kamis (10/9/20) sejak pukul 09.00 WIB hingga pukul 16.30 WIB.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 83 (delapan puluh tiga) orang peserta pelukis dari tingkat SLTA dengan berbagai asa sekolah yang ada di Kota Batam.
Dalam sambutannya, Dandim 0316/Batam Letkol Kav Sigit Dharma Wiryawan, S.H. menyampaikan bahwa salah satu tujuan diselenggarakannya Lomba Lukis bersama Kande OBIG ini adalah untuk mewadahi kreatifitas seni generasi muda khususnya bidang seni lukis yang bertemakan perjuangan melawan Covid – 19.
“Melalui kreatifitas melukis ini diharapkan pemahaman makna dari bagaimana kita menerapkan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid – 19 dapat terwujud,” tutur Letkol Sigit.
Di akhir kegiatan dilaksanakan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba lukis bersama kande OBIG Kodim 0316/Batam.
Untuk pemenang Juara l diraih oleh :
Nama : Hanifah Hasnah
Asal Sekolah : SMK Negeri 1 Batam
Sedangkan untuk pemenang Juara ll diraih oleh :
Nama : Theo Irfan Ardiansah
Asal Sekolah : SMA Kolose Tiara Bangsa Batam
Dan untuk pemenang Juara lll diraih oleh :
Nama : Nurlela
Asal Sekolah : SMA Negeri 1 Batam
(Jonrius Sinurat)
Tinggalkan Balasan