BATAM – Indonesiaparlemen.com | Babinsa 05 Pulau Buluh, Koramil 02/BB, Kodim 0316/Batam, Serda Mukhtar melaksanakan kegiatan rapat musyawarah dalam rangka menyambut atau memperingati HUT RI ke – 75 Tahun 2020 bertempat di Kantor Lurah Pulau Buluh, Kecamatan Bulang, Kota Batam, Kamis (13/8/20) pukul 09.45 WIB.
Dalam rapat tersebut turut hadir Lurah Pulau Buluh Bapak Much Bahri, S.Ag., Kasitrantib Kelurahan Pulau Buluh Bapak Jhon Peris, Babinsa Kelurahan Pulau Buluh Serda Mukhtar, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pulau Buluh Aipda Eko Pujianto, Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Pulau Buluh Bapak Iksan, Para Ketua RT/RW Se – Kelurahan Pulau Buluh dan Perwakilan Masyarakat yang hadir.
Pada kesempatan tersebut Babinsa menyampaikan bahwa dalam rangka menyambut atau memperingati HUT RI ke – 75 Tahun 2020 yang telah disepakati oleh seluruh undangan yang hadir akan melaksakan kegiatan upacara Bendera pada tanggal 17 Agustus 2020 mendatang.
“Tempat pelaksanaan upacara Bendera nanti akan kita selenggarakan di halaman Sekolah SMA Negeri 11 Kelurahan Pulau Buluh, Kecamatan Bulang, Kota Batam,” ujar Serda Mukhtar.
Serda Mukhtar juga menjelaskan bahwa peserta atau petugas upacara akan melibatkan perwakilan masing – masing elemen masyarakat tingkat Kelurahan Pulau Buluh dengan tetap berpedoman pada New Protokol Kesehatan.
“Saat pelaksanaan upacara Bendera nanti kita akan tetap menerapkan protokol kesehatan dengan cara menjaga jarak orang perorang, menggunakan hand sanitizer, mencuci tangan dengan air mengalir dan wajib menggunakan masker apabila beraktivitas di luar rumah,” tutup Serda Mukhtar. (John Letter’s)
Tinggalkan Balasan