BATAM – indonesiaparlemen.com | Ketua Pemuda Batak Bersatu (PBB) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Batam Martua Susanto Manurung, S.Kom. menyerahkan mandat kepada calon Ketua PBB Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Batu Aji Gomgom Siagian untuk membentuk kepengurusan di Kecamatan Batu Aji.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh para pengurus PBB DPC Kota Batam dan para calon pengurus PAC Kecamatan Batu Aji (calon Ketua Gomgom Siagian, calon Sekretaris F. Rudi Tambunan, calon Bendahara Ratna Br. Nababan, Hidman Gurning, Zona Siregar dan Syahrudin Sitorus) di Sekretariat PBB DPC Kota Batam, Ruko Mitra Raya Blok G1 No.3, Batu Aji, Minggu (19/7/20) pukul 19.00 WIB.
Martua Manurung menjelaskan bahwa Pemuda Batak Bersatu akan terus dikembangkan di seluruh Kecamatan hingga ke tingkat Kelurahan yang ada di Kota Batam guna untuk membesarkan Organisasi PBB dengan niat mempersatukan orang-orang Batak yang ada di tanah rantau.
“Kita optimis akan terus mengembangkan Organisasi PBB ini hingga ke tingkat anak cabang bahkan ke tingkat ranting nantinya, karena untuk membesarkan sebuah wadah harus saling mendukung antara satu dengan yang lain mulai dari pusat sampai ke daerah,” ujar Martua Manurung.
Martua yang akrab disapa Ucok itu juga menekankan kepada calon Ketua PAC Batu Aji agar benar-benar menjalankan roda organisasi sesuai dengan arahan dari pusat.
“Kita berharap saudara-saudara yang ada di Kecamatan Batu Aji dapat menjaga nama baik organisasi PBB dengan memperbanyak kegiatan sosial dan selalu bersinergi dengan TNI-Polri dan Pemerintah dalam hal penerapan protokol kesehatan ditengah pandemi Covid-19 ini, dimana kita sedang menjalani kebiasaan kehidupan baru atau New Normal,” tutur Ucok Manurung.
Gomgom Siagian selaku calon Ketua PBB PAC Batu Aji mewakili para calon pengurus lainnya mengucapkan terimakasih atas mandat yang telah diberikan oleh Ketua DPC Kota Batam untuk pembentukan kepengurusan PBB PAC Kecamatan Batu Aji.
“Terimakasih banyak atas kepercayaan yang telah diberikan kepada kami untuk membesarkan Organisasi PBB di Kecamatan Batu Aji, kami selalu mengharapkan bimbingan dari para Ketua DPC Kota Batam dan Ketua DPD Provinsi Kepri atau para senior yang sudah lebih dulu membesarkan PBB agar kami dapat menjalankan amanah ini sebaik mungkin,” ucap Gomgom Siagian.
Organisasi Kemasyarakatan Pemuda Batak Bersatu (PBB) ini adalah salah satu Ormas yang membawakan nama Besar Suku Batak dengan mempersatukan 6 (enam) Puak Batak yang ada dalam silsilah Si Raja Batak tanpa membedakan Agama berskala Nasional, oleh sebab itu antusias seluruh generasi muda Suku Batak yang ada di setiap daerah terlihat sangat tinggi untuk ikut serta bergabung dan berpartisipasi dalam membesarkan nama Pemuda Batak Bersatu diseluruh daerah.
(John Letter’s)
Tinggalkan Balasan